TK Strada Budi Luhur kali ini melakukan kegiatan belajar yang sangat menarik dan menyenangkan bagi siswa dan siswinya. Kegiatan ini diawali dengan latihan prasiaga selama 3 hari, yakni Senin (25/3/2024) sampai Rabu ( 27/3/2024). Dalam kegiatan prasiaga anak-anak diajarkan mengikuti upacara prasiaga dengan sikap yang baik dan benar, anak-anak dilatih bekerjasama didalam kelompok melalui permainan antara lain: estafet bola dan bola keranjang.

Tidak hanya itu, anak-anak juga diajar untuk mengenal lingkungan sekitar sekolah dengan cara menjelajah sambil mengamati lingkungan sekitar. Kemudian, membuat proyek hasil pengamatan dengan cara menggambar apa yang dilihat selama menjelajah lingkungan sekitar sekolah. Selain itu, anak-anak juga diajarkan untuk menjaga kebersihan lingkungan dengan cara memungut sampah yang ada di sekolah kemudian membuat prakarya dari hasil sampah yang dipungut.

Melibatkan anak dalam membersihkan lingkungan hidup dapat mendorong kesadaran akan pentingnya menjaga alam dan lingkungan sekitar, juga dapat membantu mereka menjadi warga yang bertanggung jawab terhadap lingkungan. Dengan mengenalkan konsep kebersihan lingkungan sejak dini, anak-anak diharapkan dapat membentuk kebiasaan sehat hingga dewasa nanti.

Setelah 3 hari melakukan kegiatan latihan prasiaga, siswa siswi TK Strada Budi Luhur kemudian mengikuti kegiatan puncak prasiaga yaitu Camping Day yang dibagi dalam 2 hari, yaitu hari Rabu (3/4/2024) untuk TK A dan TK B lalu hari Kamis (4/4/2024) untuk Kelompok Bermain (play group).

Pada kegiatan camping day ini, siswa siswi TK Strada Budi Luhur mengikuti upacara prasiaga lalu mengamati proses mendirikan tenda, berkeliling melihat tenda, memasuki tenda dan meletakan semua barang bawaan di dalam tenda masing-masing, dan bercerita di dalam tenda bersama guru pendamping.

Setelah itu siswa siswi diajak untuk bekerjasama menyiapkan bahan makanan untuk dimasak, seperti mencuci beras, mengupas bawang, menyiangi brokoli, membersihkan wortel, mengocok telur. Setelah semuanya disiapkan siswa siswi mulai memasak nasi, melihat cara memasak sayur, dan menggoreng telur.

Setelah memasak semua siswa antri mengambil makanan untuk diri sendiri sesuai dengan porsi masing-masing. Menu yang disediakan antara lain nasi putih, sayur brokoli dan wortel, telur dadar, buah, dan susu. Semuanya memakan dengan lahap dan bertanggung jawab menghabiskan makanan yang sudah diambil.

Selesai makan siswa-siswi kembali masuk ke tenda dan beristirahat. Dalam kesempatab lain, mereka menceritakan kesan mereka dalam mengikuti kegiatan camping day. “Bunda aku suka dan bahagia sekali kegiatan camping hari ini, lain kali kalau ada kegiatan camping aku mau ikut lagi” Ujar Shelby siswi TK B.

Melalui partisipasi dalam kegiatan prasiaga, anak-anak belajar untuk mandiri dalam melakukan berbagai tugas sehari-hari dan mengembangkan rasa percaya diri.

Anak-anak juga dapat belajar tentang nilai-nilai seperti kerjasama, kesabaran, kejujuran, dan menghargai keberagaman melalui interaksi dan kegiatan yang diarahkan.

Dengan berpartisipasi dalam kegiatan prasiaga, anak-anak nantinya dapat mengalami pertumbuhan holistik yang mendukung perkembangan mereka secara menyeluruh. Sehingga, kedepannya dapat menciptakan generasi mandiri dan bertanggung jawab serta berprestasi serta berakhlak mulia.

Sebarkan artikel ini