“Sayurrrr….. sayuurrrr……” seru tukang sayur, memanggil siswa-siswi KB/ TK Strada Budi
Luhur.
Pemandangan yang tidak biasa ini terjadi di sekolah KB/ TK Strada Budi Luhur tepatnya
pada hari Selasa, 7 Februari 2023. Tukang sayur datang ke sekolah karena minggu ini (6
Februari – 10 Februari 2023) siswa-siswi KB/ TK Strada Budi Luhur belajar dengan tema
Tukang Sayur.






Tukang sayur didatangkan ke sekolah dengan tujuan siswa-siswi dapat mengenal lebih
mendalam mengenai tukang sayur, seperti gerobak yang digunakannya, sayur-sayuran,
bumbu dapur, lauk pauk yang dijual, mengenal nominal uang serta transaksi jual beli.








Siswa-siswi tampak antusias dan semangat saat belanja di tukang sayur. Mereka telah
membawa uang senilai Rp.10.000 dari rumah untuk dibelanjakan di tukang sayur. Siswa-
siswi membeli berbagai macam sayuran seperti bayam, kangkung, sawi, tomat, buncis,
kacang panjang dan lain sebagainya. Tidak hanya sayur mayur ada juga yang membeli
bumbu dapur, tempe, cabai, dan bawang.



Siswa-siswi sangat senang bisa belanja secara langsung di tukang sayur, mereka pulang
dengan bahagia membawa hasil belanjaannya ke rumah untuk dimasak oleh orang tua.


Terima kasi pak dan Ibu sayur telah baikdansabar melayani kami anak anak TK Strafa Budi Luhur
Wah senangnya anak- anak bisa praktik langsung belanja sayur di Abang tukang sayur. Trimakasih bang tukang sayur
Sangat menarik Dan mengispirasi
Trimakasih berkat tukang sayur anak anak bisa makan makanan yg sehat ( mau makan sayur )
Terimakasih atas pembelajarannya anak anak lebih tau akan jenis sayuran dan semua yang ada …lebih ditingkatkan ..