MENGENAL BUDAYA INDONESIA BERSAMA KAMPOENG KIDZ

Sabtu, 14 Agustus 2021, TK Perkumpulan Strada bersama dengan Kampoeng kidz mengadakan secara  virtual  bertema “Anak Garuda” termasuk TK Strada Budi Luhur.

Melalui kegiatan ini anak –anak diajak mengenal berbagai macam budaya dan keberagaman di Indonesia.

Saat  acara  berlangsung anak –anak sangat antusias walaupun dari rumah masing-masing dengan didampingi orang tua.

Selama acara, anak-anak diajak berkeliling pulau-pulau yang ada di Indonesia. Para siswa di perkenalkan dengan budaya, adat istiadat, pakaiandaerah dan bahasa yang terdapat pada masing-masing daerah.

Selain itu, Kampoeng kidz juga mengadakan games mengenai tayangan video tadi. Anak-anak bersama orang tua mengikuti games sangat antusias.

Diakhir acara, anak-anak membuat bendera merah putih. Hal ini untuk menumbuhkan  rasa nasionalisme  pada dir ianak sehubungan dengan kemerdekaan Indonesia.

Terimakasih kepada  mama dan papa untuk pendampingan kepada putra/putrinya.

Salam Merdeka

Sebarkan artikel ini

Network-wide options by YD - Freelance Wordpress Developer